Tuesday, May 7, 2019

Resep Masakan : Ayam Gepuk


Pancarona Ilmu - Sajian ayam goreng yang digepuk permukaan atasnya bersama sambal ini sedang naik daun. Tekstur daging yang digepuk ini menjadi lebih empuk. Apalagi, disandingkan dengan sambal bawang yang tingkat kepedasannya bisa disesuaikan selera.


Bahan-Bahan Ayam Gepuk

1.) 250 gram paha ayam
2.) 1 lembar daun salam
3.) 2 cm lengkuas, dimemarkan
4.) 600 mL air
5.) Minyak untuk menggoreng secukupnya


Bumbu Halus Ayam Gepuk

1.) 4 siung bawang putih
2.) 6 siung bawang merah
3.) 3 butir kemiri
4.) 2 cm jahe
5.) 3 cm kunyit
6.) 1/2 sendok teh ketumbar
7.) 1/2 sendok teh garam
8.) 1/2 sendok teh gula pasir


Sambal Ayam Gepuk

1.) 5 siung bawang merah
2.) 15 biji cabai rawit
3.) 1/8 sendok teh garam
4.) 1/4 sendok teh gula pasir
5.) Kaldu bubuk sejumput
6.) 1 sendok makan minyak, untuk menumis


Cara Membuat Ayam Gepuk

1.) Pertama, campur ayam dengan bumbu halus, daun salam, lengkuas, dan air dalam panci.
2.) Setelah itu, ungkep ayam tadi menggunakan api kecil hingga air menyusut dan bumbu tadi meresap. Lalu, matikan api.
3.) Kemudian, panaskan minyak. Lalu, ambil ayam lalu gepuk/pukul menggunakan ulekan.
4.) Setelah itu, goreng ayam dalam minyak panas hingga kedua sisinya kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
5.) Terakhir, ayam tadi siap disajikan bersama sambal, lalapan, dan nasi putih hangat.


Cara Membuat Sambal Ayam Gepuk

1.) Goreng bawang merah dan cabai rawit hingga asal terlihat layu, lalu diangkat.
2.) Kemudian, ulek kasar bawang merah, cabai rawit, dan bahan-bahan sambal lainnya.
3.) Lalu, panaskan minyak dan tumis sambal sebentar saja. Angkat dan siap digunakan.


Catatan:
a.) Gunakan api kecil saat mengungkep ayam agar bumbu-bumbunya lebih meresap.
b.) Resep ayam gepuk sebagaimana di atas, cukup untuk dibuatkan 1 porsi saja.


EmoticonEmoticon